Outing Class 2 Kelas 7 SMP Muhammadiyah Al-Kautsar PK 2023

Dokumentasi Kegiatan

Kamis (16/2/2023) Siswa-siswi kelas 7SMP Muhammadiyah Al-Kautsar PK telah melaksanakan kegiatan Outing Class di Museum Manusia Purba Sangiran yang terletak di daerah Kalijambe, Sragen, Jawa Tengah dengan didampingi oleh bapak ibu guru. Kegiatan Outing Class ini merupakan kegiatan belajar mengajar yang dilakukan di luar kelas yang tidak dilakukan di dalam kelas pada umumnya.

Tujuan kegiatan Outing Class di Museum Manusia Purba Sangiran ini adalah untuk belajar sejarah masa lampau mengenai manusia purba jenis Homo Erectus, lapisan-lapisan budaya, dan hewan-hewan purba.

Siswa-siswi sangat antusias dalam mengikuti kegiatan Outing Class kali ini. Mereka tidak hanya sekedar berkunjung ke sini, akan tetapi mereka juga membuat sebuah video project berisikan pengalaman mereka berkegiatan Outing Class di Sangiran. Siswa-siswi di bagi beberapa kelompok dan di pandu guide dari Sangiran. Mereka di ajak berkeliling di semua situs serta mendapatkan penjelasan mengenai situs-situs tersebut dari pemandu.


Posted

in

by

Tags: