
(Sabtu, 12 Agustus 2023) Menuju weekend anak-anak SMP Muhammadiyah Al-Kautsar Program Khusus tepatnya kelas 7 melaksanakan kegiatan “Diklat Tapak Suci” di sekolah dan sekitarnya. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dengan dengan cuaca yang cukup mendukung pada hari itu. Kegiatan Diklat di awali dengan shalat dhuha berjama’ah dihalaman lalu di lanjutkan sambutan dari bapak kepala sekolah kemudian di buka pula kegiatan itu oleh beliau yaitu bapak Muhammad Rifqi Nugroho, M.Pd.
Pukul 07.30 kegiatan diawali dengan pemaparan materi tentang tapak suci untuk seluruh siswa baru kelas 7 SMP Muhammadiyah Program Khusus tahun pelajaran 2023/2024. Kemudian dilanjutkan istirahat dan mulai kegiatan lapangan pada pukul 09.00. Kegiatan lapangan dimulai dari pos pemberangkatan dan dilanjutkan tantangan kegiatan lapangan mulai dari pos 1-5 :
- Pos 1 : Mars Tapak Suci
- Pos 2 : Uji Ketangkasan
- Pos 3 : Tendangan Pukulan
- Pos 4 : Fighter
- Pos 5 : Game
Kegiatan diklat ini cukup menguras tenaga anak-anak dengan berbagai rintangan yang harus mereka lalui. Kegiatan itu pun berakhir pada pukul 14.30 dan di lanjutkan pulang ke rumah masing-masing.